Wilujeng Sumping. Terima kasih sudah mampir ke Blog ini. Blog ini hanya untuk belajar menulis. Silahkan berikan komentar jika senang dengan isi Blog ini !

Post Page Advertisement [Top]


Alhamdulillah! Dengan kerendahan hati saya lantunkan puja dan puji pada Sang Pemberi Kehidupan, Allah Swt. Dalam kesempatan kali ini saya juga menyampaikan  rasa syukur dan terimakasih saya atas nikmat-Nya yang lain, yaitu diberikan-Nya saya waktu dan kesempatan untuk menulis. Rasa terimakasih sebanyak-banyaknya juga saya sampaikan kepada mas Gol A Gong, mbak Tias Tatanka, mas Toto ST Radik, pak Firman Venayaksa dan seluruh relawan Rumah Dunia serta seluruh orang yang mendukung saya untuk menulis.
Pramoediya Ananta Toer pernah menuliskan “Sebuah buku adalah sebuah kesaksian” jika memang begitu, maka buku Di Sekelilingku ini merupakan album yang berisi kesaksian perjalanan belajar menulis sang penulis dalam setiap kegiatan yang dilakukan. Kesaksian yang lahir dari apa yang ia lihat, baca, dengar, dan rasakan. Di Sekelilingku merupakan sekumpulan esai yang pernah dimuat di pelbagai media massa lokal Banten. Esai-esai ini berisi tentang peristiwa-peristiwa yang dialami dalam kehidupan sehari-hari penulis. Buku, literasi, sastra, perpustakan, korupsi merupakan tema yang ada di dalamnya.
Ini adalah buku kedua yang saya tulis pada momentum World Book Day setelah Tur Literasi Anyer-Panarukan(Gong Publishing : 2016).  Penerbitan buku ini dimaksudkan untuk menghimpun karya tulis yang pernah saya tulis agar tidak berserak dan hilang begitu saja. Ini juga menjadi semacam upaya untuk terus belajar menulis. Sebab apa yang kami lakukan Rumah Dunia melalui momentum World Book Day sejatinya adalah salah satu bentuk ikhtiar sederhana dari komunitas pegiat literasi untuk mengajak warga Banten khususnya, dari elite hingga akar rumput untuk membudayakan menulis.
Salam hangat, salam literasi!


Rumah Dunia, 2017



@rudirustiadi

1 komentar:

  1. Waah.. fuzi harus baca buku itu ka. Supaya bisa menulis essai. Kaka lebih keren 🙏

    BalasHapus

Terima kasih untuk komentarnya

Bottom Ad [Post Page]